unggulan

BANTUAN PEMERINTAH JEPANG DI BULAN 6 TAHUN 2024

Wasabi(わさび)

Halo,jumpa lagi bersama saya,kali ini sedikit saya akan jelaskan tentang wasabi.tapi sebelumnya apakah anda tahu apa itu wasabi?
Kalau anda pecinta anime jepang,budaya jepang atau anda yang bekerja di jepang sudah pasti anda tahu apa itu wasabi.tapi bagi anda yang belum tahu apa itu wasabi jangan khawatir,kali ini akan saya jelaskan apa itu wasabi.
Wasabi adalah tanaman asli Jepang dari  suku kubis-kubisan . Parutan rimpang  yang juga disebut wasabi, dimakan sebagai penyedap masakan jepang seperti sashimi,sushi,soba dan ochazuke, Daun,tangkai dan rizoma memiliki aroma harum, sekaligus rasa tajam menyengat hingga ke hidung seperti mustar ,tetapi bukan pedas di lidah seperti cabai.
Unsur kimia yang menjadikan wasabi memiliki rasa menyengat (pedas) adalah isotiosianat6-methylthiohexyl isothiocyanate, 7-methylthioheptyl isothiocyanate, dan 8-methylthiooctyl isothiocyanate).Senyawa ini bersifat antimikroba yang menghambat pertumbuhan bakteri, sehingga irisan ikan segar selalu dimakan bersama wasabi
Jadi dari penjelasan di atas anda sudah bisa membayangkan wasabi itu apa.bisa di bilang wasabi adalah cabai nya orang jepang,walaupun rasanya tidak pedas seperti cabai.



Kalau anda pernah memakan sushi,pasti anda akan tau rasa wasabi.karna wasabi selalu di selipkan di dalam makanan sushi.kalau anda tidak suka dengan wasabi berhati-hatilah kalau anda memakan sushi.
Mungkin kalau kita orang indonesia,mayoritas kita tidak akan suka dengan namanya wasabi,jujur saya juga tidak suka makan wasabi.tapi apakah anda tau bahwa wasabi juga ada manfaatnya bagi tubuh kita.
Berikut ini manfaat wasabi bagi tubuh:



Meringankan masalah pernapasan

Bagi Anda yang mengalami masalah pernapasan, wasabi bisa membantu Anda. Komponen gas yang terkandung di dalam wasabi bisa memberikan reaksi yang kuat pada saluran pernafasan dan sinus. Mungkin aroma dan rasa wasabi akan sangat kuat, sehingga beberapa orang terkadang merasa sedikit tersengat bahkan pusing, tapi ini justru baik bagi kondisi tubuh Anda.

Efek antibakteri

Wasabi juga memiliki fungsi untuk memerangi infeksi bakteri. Studi terbaru memaparkan bahwa wasabi merupakan makanan antibakteri paling sukses dalam melawan bakteri E.Coli dan Staphylococcus Aureus (infeksi Staph). Isothiocyanates dalam wasabilah yang menetralisir racun dan bakteri berbahaya yang bisa menyerang tubuh. Beberapa perusahaan bahkan membuat sebuah produk seperti krim dan jel antibakteri dengan ekstrak wasabi untuk memperkuat kekuatan dan efektivitas obat tersebut.

Arthritis dan peradangan

Wasabi mengurangi risiko kita terkena pembengkakan sendi, peradangan, dan bahkan bisa mencegah efek dari arthritis. Ini adalah berkat kandungan antioksidan isothiocynates di dalam wasabi. Studi menyarankan bahwa wasabi membantu merawat tulang pada tubuh manusia dan bisa membantu mengurangi risiko osteoporosis.

Menjaga kesehatan jantung

Mengkonsumsi wasabi juga mencegah masalah atau gangguan kardiovaskular. Wasabi memiliki anti-hypercholesterolemic yang membantu menurunkan tingkat kolesterol yang tinggi dalam tubuh, stroke, dan serangan jantung Intinya, wasabi mengurangi risiko Anda terkena penyakit jantung dan stroke!

Menurunkan risiko kanker

Mengonsumsi wasabi ternyata bisa menurunkan risiko Anda akan kanker. Isothiocyanates yang terkandung di dalam wasabi adalah dalangnya. Ia bisa menghambat perkembangan leukimia dan sel kanker perut. Ia juga mengembangkan apoptosis (sel mati) dalam 24 jam setelah dikonsumsi. Mengonsumsi wasabi dapat mencegah pertumbuhan tumor, bahkan saat ukurannya masih kecil ketika pra-pengobatan. Isothicyanates membunuh sel kanker tanpa merusak bagian yang sehat di sekitar sel.
Walaupun wasabi banyak manfaatnya bagi tubuh,kalau di konsumsi terlalu banyak dapat juga menyebabkan efek samping bagi tubuh kita.

Seperti semua makanan lain, wasabi juga memiliki efek samping jika dikonsumsi berlebihan. Bagi Anda yang doyan wasabi, sebaiknya tetaplah berhati-hati dan makan secukupnya saja, karena wasabi yang terlalu banyak bisa merusak liver ,alias hati Anda. 
Anda yang belum pernah mencoba wasabi sebelumnya juga bisa saja mendapat reaksi alergi terhadap salah satu kandungan wasabi.  Jika Anda merasa ada yang salah dengan tubuh Anda setelah mengonsumsi wasabi, segera hubungi dokter untuk dicari tahu penyebabnya.
Bagi anda yang belum pernah makan wasabi,saya sarankan untuk anda agar mencoba memakan wasabi.


Comments